MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Senin, 16 September 2024

Visitasi Akreditasi MTsN 16 Ciamis Tahun 2024


Setelahnya habis masa perpanjangan Akreditasi Automasi Tahun 2024 selama satu tahun, kini Madrasah Tsanawiyah Negeri 16 Ciamis (MTsN 16 Ciamis) akan mengahadapi Visitasi Akreditasi oleh Tim Asesor dari BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Nomor: 0821/BAN-PDM-JABAR/TU/2024 pada Tahap II Tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-18 September 2024.


MTsN 16 Ciamis “BerGeMa” Bersama Bergerak Maju. “BerGeMa” merupakan penjewantahan dari Visi MTsN 16 Ciamis:

TERWUJUDNYA INSAN MADRASAH YANG “BerGeMa”

(Berakhlak Mulia, Bergeliat dalam Prestasi, Mandiri dalam Kearifan Lokal)

Indikator Ketercapaian Visi MTs Negeri 16 Ciamis:

1.  Berakhlak Mulia

Menumbuhkan perilaku yang meneladani sifat-sifat yang baik (al-akhlaq al-karimah): hormat dan patuh kepada orang tua dan guru, jujur, amanah, disiplin, tekun beribadah, tanggung jawab, dan toleransi pada sesama.

2.  Bergeliat dalam Prestasi

 Bergeliat dalam prestasi bidang akademik maupun non akademik;

 Tenaga pendidik dan kependidikan bekerja secara profesional.

3.  Mandiri dalam Kearifan Lokal

 Terciptanya budaya tertib, bersih dan cinta lingkungan;

 Menjunjung tinggi budaya daerah yang sesuai dengan kepribadian bangsa.


Adapun Misi MTs Negeri 16 Ciamis adalah sebagai berikut:

1. Menumbuhkan penghayatan dan pengamalan nilai-nilai ajaran Agama Islam untuk membentuk peserta didik yang berakhlak mulia;

2. Mengembangkan proses penyelenggaraan pendidikan sesuai Standar Nasional Pendidikan dengan menginternalisasikan nilai-nilai kearifan lokal;

3. Membina kemandirian dengan menumbuhkembangkan semangat berkompetisi dan berprestasi pada peserta didik;

4. Menjalin kerjasama yang harmonis antarwarga madrasah dan pihak lain yang terkait.


MOTTO:

Moving Forward Together (Bersama Bergerak Maju) = “BerGeMa”







0 comments:

Posting Komentar