MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Sabtu, 05 November 2022

Pramuka Penggalang MTsN 16 Ciamis Ikuti Lomba Tingkat II

 

Ratusan peserta pramuka penggalang mengikuti Lomba Tingkat (LT) II se-Kwartir Ranting Kecamatan Cisaga, yang dibuka langsung oleh Ketua Kwarcab Pramuka Ciamis sekaligus Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, H. Nanang Permana, M.Hum. Kegiatan tersebut digelar di Lapang Desa Tanjungjaya, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (05/11/2022).

Dalam acara pembukaan tampak hadir Polsek Cisaga, dan unsur Muspika Kecamatan Cisaga. Pada kesempatan itu, Kepala MTsN 16 Ciamis, Hj. Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I turut hadir sekaligus memberikan semangat kepada para siswa melalui jargon ‘BerGeMa’.

"LT II merupakan pertemuan pramuka penggalang dalam bentuk perlombaan, baik beregu maupun perorangan atas nama regu dalam bentuk perkemahan, ya kami dari MTsN 16 Ciamis mengirimkan regu putra 8 orang dan regu putri 8 orang," kata Bunda Ira Robiah. 

Lebih lanjut, Kepala MTs Negeri 16 Ciamis mengatakan, "Melalui LT II ini yang terpenting adalah mendapat pengalaman berharga sebagai generasi bangsa melalui kegiatan pramuka, yakni kedisiplinan, belajar menjadi pemimpin dan belajar dipimpin."

Kegiatan ini pula digelar dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembina Pramuka Penggalang Gugus Depan serta meningkatkan persaudaraan, disiplin serta peduli sesama dan alam sekitar. **


 

 

**(kang hasbi)


1 comments: