MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Jumat, 25 November 2022

Momen Haru, Siswa Tertunduk Sedih Saat Hari Guru MTsN 16 Ciamis

Hari Guru di MTsN 16 Ciamis

Ada yang berbeda pada pelaksanaan upacara bendera Hari Guru di MTsN 16 Ciamis. Ya, tentu saja berbeda, karena petugasnya adalah bapak ibu guru. Cuaca sangat adem, mentari tak jua menampakkan wajahnya, meski jam telah menunjukkan pukul 07.00. Lapangan yang basah akibat hujan turun semalaman, tak menghalangi semangat untuk memperingati Hari Guru Nasional, Jumat (25/11/2022).

Setelah membacakan amanat Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas, Kepala MTsN 16 Ciamis, Hj. Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan loyalitas kepada para guru selama ini.

"Kami ucapkan terima kasih banyak kepada Bapak/Ibu guru petugas upacara bendera yang telah menunaikan tugasnya dengan baik dalam upacara bendera pagi ini," kata Bunda Ira.

Setelahnya upacara bendera, keluarga besar MTsN 16 Ciamis, terdapat hal menarik untuk dijadikan sorotan, tampak diselimuti suasana haru di momen Hari Guru. Tampak semua guru dan siswa meneteskan air mata saat memberikan cinderamata buket bunga dan kue/makanan khas Bangunharja Ciamis spesial di Hari Guru.

Selanjutnya Hj. Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I di hadapan para guru mengatakan guru berperan sangat penting dalam mengoptimalisasi proses pembelajaran guna mendukung transformasi pendidikan di era digital.

"Guru berperan penting dalam memfasilitasi proses pembelajaran agar lebih optimal, terlebih selama beberapa tahun terakhir telah terjadi perubahan yang sangat cepat akibat revolusi industri 4.0., maka dalam hal ini MTsN 16 Ciamis siap menjadi garda terdepan dalam membentengi moralitas generasi bangsa,” kata Bunda Ira.

Perkembangan teknologi yang begitu masif mengingatkan pentingnya bersikap adaptif, kreatif dan inovatif melalui peningkatan kompetensi digital tenaga pendidik guna makin mengoptimalkan penyelenggaraan pendidikan di madrasah.

Dalam menutup arahannya Kepala MTsN 16 Ciamis mengatakan bahwa menjadi sangat penting penguasaan atau kompetensi digital bagi tenaga pendidik, karena metode pembelajaran saat ini banyak memanfaatkan media digital.

"Karena itu Hari Guru Nasional yang diperingati tanggal 25 November 2022, perlu menjadi pengingat mengenai pentingnya kompetensi digital bagi guru," pungkas Bunda Ira. **

 Video Hari Guru di MTsN 16 Ciamis


 


 




MTsN 16 Ciamis "Bergema" (Bersama Bergerak Maju)

 

 

 




Pewarta: Kang_Hasbi





Kamis, 24 November 2022

Perjuangan Panjang Dibalik Hari Guru Nasional

Sejarah Hari Guru diawali pendirian Sekolah Guru Negeri pada tahun 1851 berada di daerah Surakarta yang sebelumnya bernama Normal Cursus. Mereka yang mengenyam pendidikan di sekolah itu akan dipersiapkan untuk menjadi guru-guru sekolah di desa-desa.

Beralih ke zaman pendudukan Jepang terbentuknya sebuah organisasi bernama "Guru" pada tahun 1943 di Jakarta oleh Amin Singgih bersama kawan-kawannya.

Organisasi itu memiliki tujuan untuk memberikan teladan nyata, bahwa guru-guru Indonesia tetap menempuh kesatuan nasional. Jepang juga
membuka pendidikan militer.

Pada masa itu, Jepang selalu mengadakan pelatihan guru di Jakarta. Pelatihan itu diikuti oleh tiap-tiap guru di kabupaten dan daerah. Bahan-bahan pokok yang mereka dapat dalam latihan adalah:

1. Indoktrinasi mental ideologi "Hakko i-chiu" dalam rangka kemakmuran bersama di "Asia Raya";
2. Latihan kemiliteran dan semangat Jepang (Nippon seishin);
3. Bahasa dan bahasa Jepang dengan adat istiadatnya;
4. Ilmu bumi ditinjau dari segi geopolitik;
5. Olah raga, lagu-lagu dan nyanyian Jepang.

Namun seperti yang diketahui pendudukan Jepang tak berlangsung lama dan Indonesia berhasil menjadi negara yang merdeka. Kemerdekaan kemudian menjadi modal utama dalam perjuangan dan jati diri pada guru di Indonesia.

Di tengah huru-hara pasca merdeka, para guru melangsungkan Kongres Pendidik Bangsa di Sekolah Guru Puteri di Surakarta, Jawa Tengah.

Kongres tersebut dipimpin para tokoh pendidik seperti Amin Singgih, Rh. Koesnan dan kawan-kawannya dan berlangsung selama dua hari 24-25 November 1945.

Dari sejarah Hari Guru Nasional itulah, pemerintah Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 menetapkan tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional.

Nah demikianlah sejarah Hari Guru Nasional yang kini selalu diperingati pada 25 November setiap tahunnya. Jadi makin tahu kan sahabat MTsN 16 Ciamis?

Dari sinilah, sejak 25 November 1994 di Indonesia selalu diperingati Hari Guru Nasional, sebagai bentuk penghargaan serta penghormatan bagi pengabdian dan jasa para guru yang melayani kebutuhan pendidikan di Indonesia.



MTsN 16 Ciamis "BerGeMa" (Bersama Bergerak Maju)

Selasa, 22 November 2022

Korban Gempa Cianjur: 162 Orang Meninggal, Mayoritas Anak-anak

Sumber: Kompas.com

Korban Gempa Cianjur: 162 Orang Meninggal, Mayoritas Anak-anak

Sebanyak 162 orang meninggal dunia akibat gempa yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11/2022). 

Dari jumlah tersebut, mayoritas merupakan anak-anak. Masih dari data yang disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, disebutkan pula ada 326 warga luka-luka dan 13.784 orang mengungsi. Lokasi pengungsian tersebar 14 titik.

"Tercatat di call center BPBD ada 162 yang meninggal dunia. Mayoritas yang meninggal dunia adalah anak-anak, kita sangat prihatin," ucap Emil, sapaan akrabnya, di Pendopo Bupati Cianjur, Senin malam pukul 21.30 WIB.

Emil menyebut, banyak korban anak karena saat kejadian banyak siswa sekolah yang sedang belajar di madrasah atau pesantren.

Emil belum mendapat data pasti berapa jumlah anak yang menjadi korban gempa bermagnitudo 5,6 itu. "Nah, per malam ini kita masih mengklasifikasi persentasenya, tapi laporan di lapangan selalu menyebutkan secara kualitatif mayoritas anak-anak," tuturnya.

Sementara rumah rusak dengan skala 60-100 persen berjumlah 2.345 unit. Selain itu ada 2-3 lokasi jalan yang terisolasi. Sementara jalan nasional dilaporkan sudah kembali normal. Namun, pihaknya belum mendapat laporan lebih lanjut terkait lima mobil yang terperangkap. Dilaporkan juga dua gardu listrik padam dan hanya satu yang berfungsi. **


 

Jumat, 11 November 2022

PAHLAWANKU INSPIRASIKU

 Pahlawan.....

Engkau inspirasi

Berjuang tanpa sensasi

Apalagi mencari popularisasi


Semangatmu tak pernah kendor

Walau engkau bukan seorang mayor

Bergerak maju berguling kotor

Pantang mundur walau musuh maju menggedor


Engkau terjang musuh 

Walau peralatanmu tertinggal jauh

Desingan peluru musuh tak membuatmu rapuh

Maju berguling bermodal bambu wuluh

Mengusir penjajah dengan tangguh

Walau terkadang berbanjir peluh

Engkau tetap tegar tiada lesuh


Tak ada yang kau cari 

Hanya ingin mengusir penjajah dari negeri

Walau bertaruh antara hidup atau mati

Tak perduli berapa banyak musuh menghampiri

Dengan semangat percaya diri

Pantang mundur apalagi balik berlari

Kau sudah sadari perjuangan butuh pengorbanan

Bukan saja harta benda, tapi jiwa pun menjadi taruhan

Kau sudah sadari perjuangan bukan ingin 

Mencari kehormatan

Cukup serahkan saja kepada Tuhan yang punya penilaian

Yang terpenting sudah melaksanakan kewajiban sebagai makhluk Tuhan

Menyeru kebaikan dan mencegah kemungkaran.


Kini jasadmu sudah dikebumikan

Tertembus peluru mematikan

Tanpa kain kafan kau di makamkan

Sebagai tanda amalanmu menghadap Tuhan


Kami tahu engkau tidak mengharapkan kehormatan

Tapi kami bukan bangsa yang suka melupakan 

Kami bangsa yang selalu menghargai jasa para pejuang kemerdekaan

Seyogyanya kami memberi gelar kehormatan 


PAHLAWAN

itulah gelar kehormatan 

Yang pantas kami sematkan

Gelar tertinggi dari semua kepangkatan

Yang pantas kau sandang sebagai bentuk penghargaan


Pahlawanku Inspirasiku

Semangatmu...

Keberanianmu...

Keperkasaanmu...

Perjuanganmu...

Pengorbananmu...

Mengusir penjajah dari negeri ini sebagai inspirasiku.

Terima kasih PAHLAWAN 

Kau pertaruhkan jiwa dan raga untuk merebut kemerdekaan.

Sebagai penghormatan atas pengorbanan

Kami jadikan 10 November sebagai hari PAHLAWAN.

Semoga PAHLAWAN damai di sisi Tuhan

Kamis, 10 November 2022

MTsN 16 Ciamis Peringati Hari Pahlawan 2022: Penanaman Nilai-Nilai Kepahlawanan

 

Ciamis# Bangunharja - Peringatan Hari Pahlawan 10 November serentak diperingati oleh masyarakat Indonesia, yang pada tahun ini mengusung tema 'Pahlawanku Teladanku'. Untuk memperingatinya, MTs Negeri 16 Ciamis melangsungkan upacara bendera dengan khidmat di halaman sekolah, Kamis (10/11/2022).

Kepala MTsN 16 Ciamis, Hj. Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I mengatakan, "Peringatan Hari Pahlawan ini dapat dijadikan momentum untuk mengenang kembali jasa dan perjuangan para pahlawan di masa lalu. Selain itu, moment ini juga untuk menanamkan nilai-nilai kepahlawanan kepada generasi muda yang akan menjadi pemimpin di masa mendatang."

Bidang Kurikulum MTsN 16 Ciamis, Tarjono, S.Ag., M.Pd.I didampingi Agus Permadi, S.Pd., M.Pd. dan Bidang Kesiswaan, Didi Heryadi, S.Ag., mengingatkan kepada peserta didik akan perjuangan dan kiprah para ulama. "Sebagai anak madrasah, ingatlah oleh kalian akan sejarah pertempuran 10 November 1945, arek-arek Surabaya berjuang mengusir penjajah yang ingin menguasai NKRI. Pertempuran ini tidak bisa dilepaskan dari Resolusi Jihad yang dikumandangkan oleh para ulama," ujar Tarjono, yang menjadi Pembina Upacara.

"Dengan tema di tahun 2022 ini diharapkan para generasi muda Indonesia dapat meneladani sikap dan perjuangan para pahlawan dalam mewujudkan kehidupan merdeka untuk negara. Ayo gemakan semangat nasionalisme di jiwa kalian sebagai peserta didik di MTsN 16 Ciamis," pungkas Bunda Ira. **


 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa" (Bersama berGerak Maju)

 

 

**(Pewarta: Kang_Hasbi Ach.)

Minggu, 06 November 2022

Geliat Pramuka Pangkalan MTsN 16 Ciamis pada LT II

 
MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"
 

Sabtu, 05 November 2022

Pramuka Penggalang MTsN 16 Ciamis Ikuti Lomba Tingkat II

 

Ratusan peserta pramuka penggalang mengikuti Lomba Tingkat (LT) II se-Kwartir Ranting Kecamatan Cisaga, yang dibuka langsung oleh Ketua Kwarcab Pramuka Ciamis sekaligus Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, H. Nanang Permana, M.Hum. Kegiatan tersebut digelar di Lapang Desa Tanjungjaya, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (05/11/2022).

Dalam acara pembukaan tampak hadir Polsek Cisaga, dan unsur Muspika Kecamatan Cisaga. Pada kesempatan itu, Kepala MTsN 16 Ciamis, Hj. Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I turut hadir sekaligus memberikan semangat kepada para siswa melalui jargon ‘BerGeMa’.

"LT II merupakan pertemuan pramuka penggalang dalam bentuk perlombaan, baik beregu maupun perorangan atas nama regu dalam bentuk perkemahan, ya kami dari MTsN 16 Ciamis mengirimkan regu putra 8 orang dan regu putri 8 orang," kata Bunda Ira Robiah. 

Lebih lanjut, Kepala MTs Negeri 16 Ciamis mengatakan, "Melalui LT II ini yang terpenting adalah mendapat pengalaman berharga sebagai generasi bangsa melalui kegiatan pramuka, yakni kedisiplinan, belajar menjadi pemimpin dan belajar dipimpin."

Kegiatan ini pula digelar dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembina Pramuka Penggalang Gugus Depan serta meningkatkan persaudaraan, disiplin serta peduli sesama dan alam sekitar. **


 

 

**(kang hasbi)


Kamis, 03 November 2022

Dukung Program Pemerintah, MTsN 16 Ciamis Adakan Gerakan Nasional Aksi Bergizi

 
 
Ciamis - Kepala MTs Negeri 16 Ciamis, Ira Robiah, S.Ag., M.Pd.I (akrab disapa Bunda Ira), resmi membuka kegiatan Gerakan Nasional Aksi Bergizi di halaman sekolah untuk mendukung program pemerintah, Rabu 26 Oktober 2022.

"Ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa-siswi MTsN 16 Ciamis dalam membiasakan konsumsi Tablet Tambah Darah (TTD) bagi remaja putri, konsumsi gizi seimbang, dan aktifitas fisik guna menjaga kesehatan dan stamina bagi anak madrasah," ujar Bunda Ira.

Aksi kegiatan yang digelar di MTsN 16 Ciamis berupa kegiatan senam maumere, sarapan menu gizi seimbang bagi para siswa, liwet khas santri plus ikan Cijolang bagi seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan, minum Tablet Tambah Darah, pemutaran video edukatif, tasliyyah game ceria, dan bola voli antar kelas.

"Aksi ini juga adalah merupakan salah satu indikator intervensi gizi spesifik dan mengubah pola hidup siswa-siswi madrasah menuju tagline/motto MTsN 16 Ciamis 'BerGeMa'," pungkasnya. 

**(Kang Hasbi Ach.)

 
 

 



 
 

 
 


 

Tenaga Pendidik: Guru PKn

TOHA HERMAWAN, S.Pd.

PegID : 20211986192001

NPK    : 1925810041012

@ Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Tugas Tambahan:

# Staf Tata Usaha 

 

=======================

"Jangan protes pada proses, terimalah kenyataan hidup apa adanya. Jadilah patriot sejati."

 

 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"




Tenaga Pendidik: Guru Seni Budaya

DIDI HERYADI, S.Ag.

NIP. 197301032022211002

NUPTK: 1435751653200032

PegID  : 91000073109684

NPK     : 9730730051051

@ Ahli Pertama - Guru Seni Budaya

Tugas Tambahan:  

# Pembina OSIS

# Guru Prakarya   

=======================

"Seni adalah ekspresi untuk meluangkan isi hati yang tersembunyi dan yang masih bersemayam dibalik ketidaktahuan akan pentingnya untuk berbuat sesuatu bagi diri sendiri."

 


MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Penjaskes

TEDI LESMANA, S.Pd.

NIP: 198701182023211015

NPK     : 1871580001043

@ Guru Penjas Orkes

Tugas Tambahan:

# Wali Kelas

# Pembina Ekstra Kurikuler Bola Voli 

 =========================

"Semangat kapan pun dan dimana pun; sehat pikiran berawal dari sehat jasmani. Salam Olahraga!"

 

 

 MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"


 

Tenaga Pendidik: Guru SKI & Fiqih

NELI NURAENI, S.Ag.

NUPTK: 1237755657300033

NRG    : 132372166031

PegID  : 91000077135660

NPK     : 0770050079074   

Telah Sertifikasi Guru

@ Guru Sejarah Kebudayaan Islam

@ Guru Fiqih

Tugas Tambahan:

# Kepala Laboratorium

=========================

"Bersikap terbuka dan penuh kasih dapat membantu kita menjadi orang yang lebih baik, buang negativitas dan lakukan yang terbaik yang kita mampu."

 

 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"






Tenaga Pendidik: Guru IPS

AGUS PERMADI, S.Pd., M.Pd.

NIP. 197608162009121002

NUPTK: 4148754655200023

NRG    : 121002196006

PegID  : 91000076101937

NPK     : 3761760028050

Telah Sertifikasi Guru

@ Guru Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

Tugas Tambahan:

# Wakamad Sarana & Prasarana  

========================

"Perubahan sosial akan terus berlangsung dan perkembangannya tidak akan berhenti. Perubahan ini meniscayakan kita untuk terus berinovasi dengan membuka mindset ke arah yang lebih baik."

 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Bahasa Inggris

 

SOBRUN JAMIL, S.Pd.

PegID : 20211986199001

 

@ Guru Bahasa Inggris

===================

"Youths of Today are the Leaders of tomorrow"

(Pemuda hari ini adalah pemimpin di masa mendatang).

 

 

 MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"


 

Tenaga Kependidikan: Guru PKn & Pranata Keuangan

NUR ERNAWATI, S.Pd.

NUPTK: 4048767669210013

PegID  : 91000089119263

NPK     : 6891760027069

@ Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Tugas Tambahan:

# Staf Tata Usaha - Pranata Keuangan  

============================

"Kejujuran merupakan bagian dari sifat positif manusia. Kejujuran itu bagian dari harga diri yang harus dijaga karena bernilai tinggi."


 


 MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Aqidah Akhlak & Qurdis

TARJONO, S.Ag., M.Pd.I

NIP. 197705222009121001

NUPTK: 6854755657200002

NRG    : 142352132014

PegID  : 91000077155232

NPK     : 3772820015095

Telah Sertifikasi Guru

@ Guru Aqidah Akhlak

Tugas Tambahan: 

# Wakamad Bidang Kurikulum

# Guru Quran Hadits

# Pembina Pramuka

 ========================

"Aqidah merupakan dasar dari keislaman seseorang, aqidah bagai pondasi yang menopang berdirinya sebuah bangunan. Jika pondasinya kuat, maka sebuah bangunan akan berdiri kokoh. Sebaliknya jika pondasinya rapuh, maka akan mudah roboh."

 


MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Bahasa Indonesia

 

TITIN LATIFAH, S.Ag. 

NIP. 197606062022212020 

NUPTK: 0938754655300042

NRG    :111562116007

PegID  : 91000076154450

NPK     : 6760160106020


Telah Sertifikasi Guru

@ Ahli Pertama - Guru Bahasa Indonesia

Tugas Tambahan: # Wali Kelas


 ========================

"Bahasa Indonesia mesti dijunjung tinggi dan digunakan dengan baik dan benar oleh kita sebagai warga Negara Indonesia. Dalam konteks ini, mempergunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar hakikatnya menunjukkan jati diri kita --jati diri bangsa Indonesia."


 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Bahasa Arab

HAMIDATUL ALIYAH, S.Pd.

PegID : 20211986189002

@ Guru Bahasa Arab

Tugas Tambahan:

# Pembina Keagamaan 

 

============================

"Untuk memahami ajaran agama dengan benar, kita harus menguasai bahasa Arab, bahkan sahabat Umar bin Khattab berpesan, 'ajarilah anakmu bahasa Arab bahwasanya bahasa Arab itu bagian dari agama'"



MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"



 

Tenaga Pendidik: Guru Bahasa Sunda & Bahasa Arab

RENIA NURLAILA, S.Pd.I

NUPTK: 8246765666300003

PegID  : 91000087140672

NPK     : 6871340039089

@ Guru Bahasa Sunda

@ Guru Bahasa Arab

Tugas Tambahan: # Wali Kelas

=============================

"Islam jeung Sunda téh lir gula jeung peueutna. Duanana teu gampang dipisahkeun kitu baé, dalit gumulung ngajadi ngahiji. Urang Sunda moal disebut nyunda upama teu ngislam, nya kitu deuih umat Islam di tatar Sunda moal disebut ngislam upama teu nyunda."



 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Kependidikan: Pranata Keuangan

NUR ERNAWATI, S.Pd.

NUPTK: 4048767669210013

PegID  : 91000089119263

NPK     : 6891760027069

@ Staf Tata Usaha - Pranata Keuangan  

============================

"Kejujuran merupakan bagian dari sifat positif manusia. Kejujuran itu bagian dari harga diri yang harus dijaga karena bernilai tinggi."


 

 MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

Tenaga Pendidik: Guru Prakarya

TINA WINDIYA AGUSTINA, S.Pd.

PegID : 20211986194001

NPK    : 8940930078040

@ Guru Prakarya

Tugas Tambahan:

# Guru Bahasa Sunda

 

========================

"Kita hidup harus berkarya, karena berkarya itu tanda kita hidup dan menghargai diri sendiri sebagai karya Sang Maha Pencipta."

 

 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"

 




 

Tenaga Pendidik: Guru Fiqih

HASBI HABIBI, S.Pd.I

NIP. 198204212022211010

NUPTK : 6753760663200002

NRG     : 091562168454

PegID   : 91000082127330

NPK      : 3822710024028

Telah Sertifikasi Guru

@Ahli Pertama ˗ Guru Fikih

 Tugas Tambahan: # Kepala Perpustakaan

# Guru Bahasa Indonesia

# Guru Quran Hadits

======================

“Fikih ‘al-fiqh’ secara bahasa berarti ‘al-fahmu’, yakni mencoba untuk memahami. Maka untuk membangun peradaban mulia, pemahaman keislaman jangan dikurung oleh pandangan ekslusif. Seyogyanya, kita rajut akar tradisi yang masih relevan dan melakukan interpretasi ulang secara kontekstual untuk lebih diorientasikan ke masa depan (future oriented).”


 

MTsN 16 Ciamis "BerGeMa"